Jemaah Umrah Diimbau Mempersiapkan Diri, Termasuk Memakai Pelindung Kaki


Saat musim umrah yang sedang berlangsung di Arab Saudi, pihak berwenang telah mengimbau para jemaah untuk mempersiapkan fisik mereka. Termasuk menjaga kesehatan kaki dengan memakai pelindung dalam melaksanakan ibadah.

Melansir Gulf News (06/10/2024), Kementerian Arab Saudi mengatakan bahwa menggunakan pelindung kaki dapat membantu para jemaah menjalankan ibadah umrah dengan aman di Masjidil Haram, Makkah.


Anjuran yang diberikan meliputi pentingnya menghindari berjalan tanpa alas kaki dalam jarak jauh, menggunakan sepatu yang nyaman sebelum berjalan di area yang tidak digunakan untuk beribadah, serta beristirahat saat merasa lelah.


Kementerian Arab Saudi juga mengatakan bahwa melakukan persiapan fisik dapat membantu jemaah untuk mengurangi kelelahan. Saat berada di Makkah, umat Islam disarankan untuk menghindari makanan berat dan beristirahat yang cukup. Selama perjalanan melakukan ibadah, mereka perlu menghidrasi tubuh dengan minum cairan yang cukup.


Musim umrah saat ini berlangsung sepanjang tahun. Waktunya mulai dari akhir Juni setelah ibadah haji telah diikuti sekitar 1,8 juta umat muslim dari seluruh dunia. Menurut data Saudi, sekitar 13,5 juta umat Islam melakukan umrah tahun lalu, dan negara ini berencana untuk menyambut 15 juta muslim untuk umrah tahun depan.


Arab Saudi dalam beberapa bulan terakhir juga telah memperkenalkan sejumlah fasilitas bagi umat Islam yang ingin datang ke negara ini untuk beribadah umrah. Pihak yang berwenang telah memperpanjang visa umrah dari 30 hari menjadi 90 hari dan mengizinkan para pemegang visa untuk memasuki wilayah melalui semua jalur, termasuk darat, udara dan laut.


Warga negara Saudi juga dapat mengajukan permohonan untuk mengundang teman-teman mereka di luar negeri untuk berziarah dan melakukan umrah.

Artikel Lainnya